Donggala, – Menjelang Pilkada 2024 yang akan digelar di Kabupaten Donggala, Sulawesi Tengah, Henri Kusuma Muhidin, bakal calon Bupati Donggala dari Partai Golkar, mengimbau kepada seluruh masyarakat untuk bersama sama menjaga stabilitas kamtibmas dan bijak dalam bermedia sosial
“Mari kita jaga keamanan dan ketertiban, serta bijak dalam bermedia sosial sehingga isu SARA, berita hoaks, dan hal-hal provokatif tidak terjadi pada kontestasi pilkada,” imbaunya.
Henri, yang juga merupakan Anggota DPRD Provinsi Sulawesi Tengah untuk Dapil Donggala-Sigi dan Ketua Angkatan Muda Partai Golkar (AMPG) Kota Palu, mengajak masyarakat untuk menggunakan hak pilihnya dengan cerdas dan bertanggung jawab.
“Gunakan hak pilih anda dengan cerdas dan bertanggung jawab. Jangan mudah terprovokasi oleh isu-isu yang tidak bertanggung jawab,” ujarnya.
Henri yakin bahwa dengan menjaga kamtibmas dan bijak dalam bermedia sosial, Pilkada 2024 di Donggala akan berjalan dengan aman dan lancar.
“Saya yakin dengan kerjasama semua pihak, Pilkada 2024 di Donggala akan berjalan dengan aman dan lancar,” pungkasnya.