Site icon Radar Sulteng

Emak-Emak Sulteng: Anwar Hafid Pemimpinnya Rakyat Kecil

Calon Gubernur & Wakil Gubernur Nomor Urut 2 Anwar - Reny,terus mendapat dukungan dari emak-emak sulteng.(FOTO:DOC)

SIGI – Tokoh perempuan Baliase, Andi Selvy menegaskan tidak ada pemimpin yang lebih perhatian kepada rakyat kecil ketimbang calon Gubernur Sulawesi Tengah (Sulteng) nomor urut 2, Anwar Hafid. Sehingga tidak ada lagi keraguan bagi Selvy untuk memilih Anwar Hafid sebagai pemimpin Sulteng selanjutnya.

“Kami tidak ragu lagi untuk memilih Pak Anwar, beliau orang yang punya perhatian pada rakyat,” kata Selvy, Kamis (26/9/2024).

Bentuk perhatian Anwar Hafid diterjemahkan dengan program-program pemberdayaan manusia. Pendidikan dan kesehatan gratis paling diidamkan oleh masyarakat, utamanya kaum Ibu.

Selvy mengatakan, dua program Anwar Hafid ini sangat meringankan beban rakyat. Terlebih, programnya digagas bukan hanya sekedar cerita, melainkan terbukti dengan fakta dan data.

“Program beliau ini sangat membantu meringankan beban emak-emak. Kami sangat berharap pendidikan dan kesehatan gratis juga diterapkan di Sulawesi Tengah,” tegas Anwar Hafid.

Selvy memandang Anwar Hafid adalah pemimpin bagi rakyat kecil di Sulteng. Ketika semua pemimpin menampilkan kejumawaan, Anwar Hafid justru sebaliknya, kesederhanaan selalu melekat pada figurnya.

Berani Sehat dan Berani Cerdas sesuai menjawab tantangan angka Indeks Pembangunan Manusia (IPM) Sulteng yang masih jauh dibawah rata-rata nasional. Berdasarkan data Badan Pusat Statistik (BPS) Sulteng tahun 2023, indeks pembangunan manusia (IPM) Sulawesi Tengah tercatat sebesar 71,66 persen, sedangkan rata-rata nasional berada diangka 74,39 persen.

Sedangkan program Berani Cerdas, cocok mengatasi angka putus sekolah yang sangat besar di Sulteng. Dinas Pendidikan Provinsi Sulteng mencatat, pada tahun 2023, ada 4.509 anak putus sekolah, jumlah ini didominasi oleh tamatan SMA dan SMK.

Dua program ini membuktikan bahwa Anwar Hafid bersama calon Wakil Gubernur Reny Lamadjido tidak asal dalam merancang program. Kesesuaian kondisi masyarakat menjadi dasar utama Anwar Hafid merancang semua gagasannya.(*)

Exit mobile version