Site icon Radar Sulteng

Tampil Apik di Debat, Iksan-Iriane Pemimpin yang Berkualitas

Tokoh masyarakat Desa Kaleroang, Laundu menyambut kedatangan calon wakil bupati Morowali nomor urut 3, Iriane Iliyas di Bungku Selatan.(FOTO:DOC)

MOROWALI – Tokoh masyarakat Desa Kaleroang, Laundu menyambut kedatangan calon wakil bupati Morowali nomor urut 3, Iriane Iliyas di Bungku Selatan. Iriane dan Iksan disebut tampil sangat baik dalam Debat Publik Calon Bupati dan Wakil Bupati Kabupaten Morowali 2024.

“Alhamdulillah kemarin Pak Iksan dan Ibu Iriane ini tampil dengan baik dan lancar dalam debat kemarin. Debat kemarin menjadi momen yang bagus untuk menunjukkan kualitas mereka,” kata Laundu, Senin (21/10/2024).

Ia berkata segala pemaparan yang diberikan Iksan dan Iriane dalam debat bedasarkan fakta di lapangan. Karena itu, ia percaya usai debat tersebut akan lebih banyak masyarakat yang mendukung pasangan IKLAS.

“Saya bisa katakan yang dikatakan pasangan IKLAS dalam debat ini benar yang terjadi di lapangan. Dan kita berharap semua yang dikatakan itu dapat terwujud jika mereka menang nanti,” harapnya.

“Mereka tampil bebas, lugas tanpa beban dan berhasil tampil sesuai ekspektasi masyarakat. Banyak di seluruh kecamatan di Morowali ini mengadakan nonton bareng sebagai bentuk dukungan untuk IKLAS,” sambungnya.

Dengan penuh keyakinan, ia berkata Iksan-Iriane telah sukses mengobarkan semangat perubahan kepada masyarakat. Para pemimpin muda tersebut menjadi harapan terbesar untuk kemajuan dan kesejahteraan rakyat Morowali.

Lebih lanjut ia juga merasa puas dengan performa dari Iriane Iliyas. Sebagai satu-satunya perwakilan perempuan, ia tidak gentar dan menyampaikan visi misi dengan baik.

“Ibu Iriane juga ini sangat bagus penampilannya. Kami masyarakat Bungku Selatan memang sangat mendukung beliau. Semoga bisa menang pasangan IKLAS ini,” tutupnya.(*)

Exit mobile version